Cara Kerja Variable Valves Actuation untuk Meningkatkan Performa Kendaraan


Setelah tadi kita membahas mengenai versi terbaru dari New Vixion yang sedang mulai ramai dibicarakan, saya mendapatkan sebuah singkatan yang sebenarnya sudah digunakan pada motor skutik besar Yamaha Nmax yang mungkin akan digunakan pada New Vixion untuk meningkatkan performa putaran atas yang menjadi kelemahan mesin SOHC..

Teknologi ini disingkat VVA yang memiliki kepanjangan Variable Valves Actuation yang akan membantu mesin khususnya SOHC karena Nmax menggunakan mesin SOHC yang bagus di putaran awal, namun pada putaran tinggi performa mulai turun.. Seperti terlihat pada grafik gelap di atas dimana tenaga mulai melemah di atas 6.000 rpm.. Dengan teknologi VVA putaran bawah meningkat dan putaran tinggi lebih kuat dan tidak langsung drop seperti pada tabel..



Dengan menggunakan teknologi ini, maka pengaturan katup intake yang diberi warna biru (gambar kiri) akan bekerja pada kecepatan buka-tutup yang berbeda.. Jika Anda lihat pada gambar kanan, maka ada 2 rocker arm, low dan high yang digerakkan oleh putaran camshaft seperti gambar di bawah.. Pada saat putaran mesin rendah, maka low rocker arm yang bekerja..


Sebaliknya, jika putaran tinggi selenoid pin (hijau) akan mendorong syncronizing pin (merah) sehingga pin berwarna merah akan masuk ke lubang high rocker arm dan mengunci kedua rocker arm menjadi satu..


Setelah terkunci, maka kedua rocker arm akan bekerja bersamaan sehingga low rocker arm mengangkat seirama dengan high rocker arm.. Bandingkan dengan gambar pertama dimana low rocker arm mengangkat lebih sedikit.. Dengan kesamaan angkatan, maka mesin bekerja pada putaran tinggi lebih maksimal dan inilah yang menyebabkan tarikan di putaran tinggi meningkat, padahal menggunakan mesin SOHC..


Sedangkan untuk putaran bawah pun meningkat karena low rocker arm bekerja sendiri dengan katup yang terbuka dan tertutup lebih cepat, sedangkan pada putaran tinggi dibantu dengan high rocker arm dimana katup intake terbuka lebih besar dan lebih lama sehingga udara yang masuk lebih besar.. Udara yang semakin banyak meningkatkan pembakaran, pembakaran lebih besar membuat tenaga dan tarikan yang dihasilkan lebih tinggi..Dan inilah yang dibutuhkan mesin SOHC, yakni tenaga dan torsi di putaran tinggi.. Tetapi dengan teknologi ini justru selain memperkuat power pada putaran tinggi, power pada tarikan bawah pun ikut terbantu..

Itulah yang sekiranya dapat saya sampaikan.. Semoga bermanfaat..

Sumber Gambar dan Animasi : motorblitz.com

Unknown

No comments:

Post a Comment

Instagram