New Vixion Tembus 50-51km per Liter..!


Sejak awal dilirisnya New Vixion, memang mengundang decak kagum bagi para penyukanya. Dengan desain baru yang lebih agresif, serta penambahan fitur seperti rear disk brake atau rem cakram belakang, ban belakan ukuran gambot (120/70/R17) dan penambahan aksesoris asli dari pabrikan membuat motor ini semakin kuat menduduki singgasana raja sport.

Nah, sejak awal dilirisnya memang sudah berbagai media membahas motor ini. Mulai dari fitur, performa hingga teknologi yang dibenamkan pada motor sport ini. Sebelumnya memang sudah ada yang membahas keiritan bensin dari New Vixion. Kali ini saya ingin membahas kembali sisi ini dengan percobaan saya sendiri. Rasa penasaran itu akhirnya terjawab setelah saya mencoba sendiri dengan jalur beragam di dalam kota untuk bepergian, menjemput adik, dsb.


Patokan yang saya ambil adalah saat tanda F (Fuel) muncul pada waktu bahan bakar mulai menipis. Saya mulai mengisi pada patokan 10,3km. Maka saya akan kembali ke pom bensin saat tanda F kembali muncul dan km trip meter kembali pada 10,3km. Saya mengisi sebanyak Rp20.000,00 dengan Pertamax seharga Rp11,750,00 per liter sehingga mendapatkan bahan bakar dengan kisaran 1,7 liter.

Setelah pengisian saya mengaktifkan trip meter. Setelah 2-3 hari saya menggunakan motor ini. Saya kembali ke pom bensin saat fuel meter keluar dan menunjukkan 10,3 km. Ternyata setelah saya cek trip meter, sudah menembus 86,5km. Bila dihitung berarti kisaran penggunaan bahan bakar New Vixion ini berkisar antara 50-51 km/l. Cukup irit kan untuk ukuran motor sport! Hanya saja bukti otentik belum ada, karena waktu itu saya hanya berpikir untuk iseng-iseng.. Pada lain kesempatan akan saya rekam agar ada bukti valid dari percobaan di atas. Penggunaan motor pun pada range eco dan non-eco riding. Berarti paida saat tertentu saya menggebernya, namun pada lain kesempatan saya juga menggunakannya dengan santai. Last, pabrikan sekarang memang bersaing untuk menciptakan motor berperforma tinggi sekaligus irit.

Tidak hanya Yamaha, Honda, Suzuki, dan Kawasaki, pabrikan-pabrikan lainnya pun melakukan hal serupa, berlomba-lomba menciptakan motor yang tidak hanya nyaman dikendarai, tetapi sekaligus juga tidak menguras dompet. Sekian dari saya.. Semoga bermanfaat!

Unknown

No comments:

Post a Comment

Instagram