Permasalahan pada Pengguna Lampu HID


Mendapatkan gambar langsung dari salah satu pengguna kaskus mengenai sebuah lampu HID, jadi kepikiran untuk membuat posting mengenai masalah yang kerap terjadi kepada para pengguna lampu HID, yakni silau.

Lampu halogen bawaan memang terkadang terkesan redup, terutama saat melewati jalan dengan penerangan minim. Dari sini timbul keraguan apakah memang perlu pemasangan lampu HID, padahal secara umum lampu halogen bawaan pabrikan sudah memberikan penerangan sesuai standar.

Nah, di sini yang menjadi masalah sebenarnya bukan para pengguna lampu HID yang egois atau ingin menggunakan lampu seenaknya tanpa mempedulikan pengendara lain. Para pengguna HID pun sebenarnya berulang-ulang kali berpikir ingin menggunakan HID atau tidak.

Seperti contohnya teman saya yang berinisial 'R', berkata pengen banget pake lampu HID biar penerangan lebih mantap, tetapi teman saya ini pun sedikit ragu dengan mengatakan takut mengganggu pengguna kendaraan lain. Di sini berarti tidak hanya pengendara yang ingin memasang lampu HID yang menjadi masalah.

Jika kita lihat dari sisi ini berarti lampu HID pada beberapa kasus memang dibutuhkan oleh beberapa pengendara terutama saat jalan malam dengan minim penerangan untuk menghindari jalanan rusak, tikungan tajam dan juga pengendara lain yang mungkin memiliki masalah dengan penerangan pada kendaraannya. Lampu HID akan sangat membantu.

Sayangnya tidak semua lampu HID memenuhi batas peraturan yang ada dan kebanyakan memberi dampak silau bagi para pengguna kendaraan pada arah berlawanan. Sebagai contoh, kendaraan-kendaraan dengan lampu HID bawaan atau yang biasa kita sebut Xenon, rata-rata memang lebih menyilaukan dibanding lampu halogen, tetapi tidak sesilau lampu-lampu HID yang bebas dijual di pasaran. Contoh HID pabrikan


Selain itu, ada juga pernyataan-pernyataan bahwa lampu HID justru memiliki voltase dan temperatur yang lebih rendah yang membuatnya lebih awet. Cek di sini Kelebihan Lampu HID

Nah, dari artikel di atas dapat disimpulkan bahwa lampu HID tidak sepenuhnya negatif, memang untuk mendapatkan sesuatu yang berkualitas harus ditempuh dengan harga yang tinggi. Sedangkan HID untuk motor dijual 200 ribu hingga 300 ribu ke atas dan itu sudah termasuk mahal bagi para pengguna roda dua, tidak terkecuali saya sendiri sebagai pengguna motor.

Kedua, lampu halogen pun tidak seburuk seperti yang biasa dikatakan orang. Memang secara penerangan kalah dengan lampu HID, tetapi jujur sebagai pengguna halogen saya sendiri pun terkadang tidak mendapatkan penerangan yang memadahi di beberapa kondisi jalan, tetapi sebagai bawaan pabrikan, setidaknya lampu halogen sudah sangat membantu pengemudi di berbagai kondisi jalan.

Sebagai perbandingan saja, kedua lampu memang memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing. Penggunaan keduanya akan efektif bila memenuhi standar prosedur yang ada. Be positive dan tetap waspada! Cheers!

Unknown

No comments:

Post a Comment

Instagram