2017 MV Agusta Brutale 800 RR, Lagi-lagi Kejutan dari MV


Setelah beberapa kali merilis motor dengan embel-embel RC yang berkepanjangan Reparto Corse (Racing Department), MV kembali mengejutkan ranah roda dua dengan merilis Brutale 800 dengan tambahan nama bukan RC, tetapi RR.. Setelah feedback positif dari berbagai kalangan dan di vote sebagai salah satu motor tercantik tahun ini.. Dengan penambahan tenaga dan pengurangan emisi yang seperti kita tahu sekarang menginjak Euro 4, Brutale RR tampil dengan mesin bertenaga 140 HP (104 Kw) pada 13.100 rpm dan torsi maksimal pada 86 Nm di angka 10.100 rpm ditambah suspensi dan kontrol lebih baik yang membuat getaran semakin sedikit dan pengurangan kebisingan mencapai 50%..

Semua itu didapat dari kepala silinder mesin yang mendapatkan pembaharuan sehingga menekan kebisingan dan juga pengenalan komponen baru berupa harmonic damper, mekanikal cam-chain tensioner, camshaft dan valve guides baru yang semuanya mendapaktan desain ulang dan penggunaan material baru untuk meminimalisir tekanan dan getaran..


Peredam kebisingan juga diperpanjang hingga cover samping dari mesin yang juga berperan ganda sebagai pelindung mesin.. Countershaft, starter dan gir penggerak primer yang meningkatkan kehalusan saat pergantian gigi.. Bagian lainnya yang mendapatkan perubahan adalah jok model terpisah, pegangan penumpang yang menyokong lampu belakang dan lampu sudah model LED, beserta indikator LED.. Menggunakan subframe bahan campuran ringan yang terhubung ke tangki bahan bakar berkapasitas 16,5 liter, plus sistem pembuangan meningkat volume dan profilnya sebanyak 3 liter membuat motor ini semakin agresif..

Pelek model baru dan juga sistem elektronik yang mendapatkan update, seperti EAS 2.0 Quickshifter yang semakin mengoptimalkan penggantian gigi dengan kopling hidrolik yang terintegrasi dengan sistem slipper.. Sistem Ride by Wire juga mendapatkan pembaharuan dengan traksi kontrol 8 tingkat yang dapat diatur penggunaannya dan dashboard baru dengan fungsi On Board Diagnostics yang mengidentifikasi dan melaporkan kondisi kendaraan kepada pengguna dan juga mekanik..


Selain penampilannya yang didukung grafis gelap, juga digunakan suspensi terbalik dengan pengaturan kompresi eksternal, extension dan juga spring preload.. Suspensi belakang tunggal Sachs, juga dilengkapi dengan sistem pengereman kaliper 2 piston dengan ukuran cakram 220mm (belakang) dan ukuran cakram ganda 320mm model floating oleh Brembo dan sistem ABS dari Bosch ABS 9 Plus untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan dalam berkendara..

Tampil dengan dua warna, yakni Ice/Carbon Black Metallic dan Red Shock Pearl/Carbon Black Metallic, MV belum memutuskan harga yang dipatok untuk sebuah Brutale 800 RR..


Sekian informasi dari saya.. Semoga bermanfaat..

Unknown

No comments:

Post a Comment

Instagram