Aerox 125, Motor Matic Cita Rasa Sport

Bagi agan-agan pecinta motor matic pasti sudah tidak asing dengan motor keluaran pabrikan garpu tala ini, siapa lagi kalau bukan Yamaha Aerox 125.. Dengan tampilan layaknya matic pada umumnya, ternyata Aerox memiliki desain yang segaris dengan saudara-saudaranya.. Sebut saja stang bar layaknya motor sport, konsol speedometer layaknya X-Ride dan lampu belakang dan lampu sign dari Yamaha Vixion Lightning dan Advance..




Didesain sporty dengan tiga pilihan warna yang menarik Racing Blue, Champion Matt Grey dan Light Speed White, Yamaha menawarkan performa yang menakjubkan dan juga pengendalian yang menyenangkan.. Bermesin 125 cc SOHC yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 8,4 Kw pada 9.000 rpm dan juga torsi 10,4 Nm pada 6.500 rpm dan kompresi mesin 10,9:1, Aerox didesain untuk para penyuka kecepatan dan juga kelincahan..


Memiliki dimensi sebesar 1857x742x1070 mm dengan berat 102 kg dengan ground clearance 135 mm termasuk tinggi meskipun tidak setinggi X-Ride.. Ban depan berukuran 70/90-14 dan ban belakang berukuran 70/100-14 dengan tangki 3,8 liter, Aerox dibanderol seharga 18,2 juta.. Sekian dari saya.. Semoga bermanfaat..

Unknown

No comments:

Post a Comment

Instagram