2016 Triumph Speed Triple R, Streetbike 1 Liter dengan 3 Silinder


Tampil dengan tipe R, Triumph menghadirkan motor 1000cc dengan tiga silinder yang secara langsung akan bersaing dengan EBR 1190 SX dan juga Yamaha FZ-10.. Tipe R dipatok pada harga 198 jutaan dan ini lebih mahal 22 jutaan dari tipe S dengan penambahan suspensi Ohlins warna emas dengan ukuran 43mm NIX30 pada bagian depan dan TTX36 twin-tube model monoshock untuk bagian belakang. Tipe R juga menggunakan bahan carbon fiber dengan sub-frame merah dan jok yang dijahit dengan warna serupa..

Komponen mesin 1050cc-nya mendapatkan revisi dengan 104 komponen baru, termasuk  piston dan crank baru, serta intake yang memberikan pasokan udara lebih banyak untuk pembakaran yang lebih baik.. Dan juga knalpot yang lebih efisien dalam pengeluaran sisa pembakaran, 70% lebih baik..


Seperti pada moge kekinian, maka menggunakan sistem ride-by-wire dengan berbagai mode berkendara dan kontrol traksi yang dapat diatur pada 3 mode, yakni Sport, Rain dan Road, juga Track dengan satu yang dapat diubah sesuai dengan keinginan.. Memiliki torsi 106 Nm pada 6.900 rpm dan tenaga 124,2 HP pada 8.900 rpm, motor ini memiliki kompresi moge pada umumnya, yakni 12,25 : 1 yang membuat pengeluaran tenaganya maksimal..

Untuk sistem pengeremannya menggunakan kaliper Brembo 4 piston dengan cakram 320mm pada bagian depan dan kaliper Nissin 2 piston cakram 255mm.. Keduanya sudah menggunakan ABS dan ban Pirelli Supercorsas ukuran 120/70-17 pada bagian depan dan 190/55-17 pada bagian belakang..


Didukung dengan tangki bahan bakar sebesar 15,5 liter dan jarak antara sumbu roda 1435mm dan ketinggian jok 82,6mm.. Sekian dari saya.. Semoga bermanfaat..




Unknown

No comments:

Post a Comment

Instagram