Kawasaki memang tiada henti-hentinya menelurkan produk-produk berkualitas. Ninja H2R ini menjadi contohnya. Desain yang agresif dan futuristik kembali dihadirkan di sini. Dengan desain yang sekilas mirip dengan pesawat tempur F-16 mengingatkan kita kembali akan produsen sebuah kendaraan roda empat eksotik, yakni Lamborghini Reventon yang secara khusus memang didesain layaknya pesawat tempur.
Coba lihat air intake-nya yang besar dan gagah, lalu spionnya yang bagaikan sayap pesawat memastikan motor ini memiliki tingkat aerodinamika yang tinggi. Selain itu, motor ini memiliki tenaga buas, yakni 300 hp dan dijual dengan harga 50000 dollar. Ayo siapa yang tertarik..? Silahkan nabung dulu. Motor ini disediakan dalam dua jenis, yakni H2 dan H2R. H2 untuk motor jalanan atau street bike dan H2R untuk motor khusus sirkuit atau track bike.
Jika jadi masuk Indonesia, maka akan dijual dengan harga yang lebih mahal, yakni sekitar 600 juta untuk H2 dan 1,1 M untuk H2R cmiiw.. Last, tidak banyak yang bisa saya sampaikan. Jika agan-agan menginginkan motor dengan supercharger, motor ini bisa menjadi jawabannya.. Sekian. Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment